LEBAK, - Dukungan untuk Pasangan nomor urut 02 Andra Soni - Dimyati Natakusumah di Pilgub Banten semakin meluas. Para kyai pengasuh Pondok Pesantren dari 4 Kecamatan di Banten Selatan menggelar deklarasi untuk pasangan Andra Dimyati.
Acara bertajuk doa bersama Pilkada Damai dan Deklarasi Dukungan diikuti sedikitnya 50 Tokoh, di Kampung Sukajadi, Desa Rahong, Kecamatan Malingping, Lebak - Banten baru-baru ini.
Ketua Umum RELASI (Relawan Santri untuk Andra Dimyati), Musoffa menyatakan puluhan Tokoh yang hadir dalam Deklarasi itu meliputi empat kecamatan di Banten Selatan, yakni Kecamatan Wanasalam, Cijaku, Banjarsari dan Kecamatan Malingping.
"Kami sangat terharu dengan dukungan yang terus terjadi dari para tokoh, Pimpinan sekaligus pengasuh Pondok Pesantren berikut para santri dan alumni. Ini tambahan energi positif untuk pasangan Andra Dimyati," ujar Musoffa, akademisi dari kalangan pesantren ini.
Mang Ue, demikian ia bisa disapa, mengaku terus menggalang dukungan untuk kemenangan Andra Dimyati di Pilgub Banten 2024.
"Tanggal 27 November tinggal menghitung hari, sisa waktu yang sedikit ini harus dimaksimalkan untuk bisa meraih sebanyak-banyaknya dukungan. Kami optimis pasangan Andra Dimyati bisa memenangkan Pilgub Banten 2024," ujar Mang Ue lagi.
Berikut ini daftar lengkap puluhan Tokoh Banten Selatan yang menyatakan dukungan untuk Paslon nomor urut 02, Andra Dimyati di Pilgub Banten 2024.
1. KH. Said, Malingping
2. KH. Juhdi, Malingping
3. KH. Jamil, Malingping
4. KH. Iyang, Malingping
5. Kyai Badriyudin, Malingping
6. Kyai Bedi, Malingping
7. Kyai Ahman, Malingping
8. KH. Ibrohim, Banjarsari
9. Kyai Usep, Banjarsari
10. Kyai Sardi, Banjarsari
11. KH. Jahran, Wanasalam
12. KH. Basir, Wanasalam
13. Nurhuda, Banjarsari
14. Aan Rohman, Banjarsari
15. Rouf, Banjarsari
16. Herman, Malingping
17. K. Saepudin, Malingping
18. Hadi Haerudin, Malingping
19. Sepi, Malingping
20. Dimin, Malingping
21. Fuloh, Banjarsari
22. Mukhtar, Banjarsari
23. Junaedi,Malingping
24. Kyai Mughrom, Malingping
25. Kyai Saepudin, Malingping
26. H. Didi, Malingping
27. K. Judin, Malingping
28. K. Sartani, Wanasalam
29. Kyai Ucu Suhari, Malingping
30. Ustadz Arsudin, Malingping
31. K. Ayub, Malingping
32. K. Rosyidin, Malingping
33. K. Badri Hidayat, maligping
34. K. Endim, Malingping
35. H. Encep, Malingping
36. K. Ujang, Malingping
37. H. M. Supardi, Malingping
38. Ma'mun, Malingping
39. K. Ence Syarif, Malingping
40. M. Sihabudin, Wanasalam
41. Jepri, Banjarsari
42. Dede, Wanasalam
43. M. Sam'un, Cijaku
44. Udin, Malingping
45. Hj. Sucitan, Malingping
46. Nurainiah, Malingping
47. Kyai Ansorudin, Malingping
48. Kyai Sulaeman, Malingping
49. Aep, Cijaku
50. Kyai Asep Badrutamam, Malingping
51. Kyai Isun, Wanasalam
Deklarasi dukungan untuk Andra Dimyati di Pilgub Banten dari para kyai para pimpinan sekaligus pengasuh Pondok Pesantren di Banten telah terjadi di puluhan tempat di Banten.
Sebelumnya 400 kyai pengasuh Pondok Pesantren di Kota Serang dan Kabupaten Serang menggelar dukungan. Menyusul aksi dukungan yang diikuti ratusan para kyai dari wilayah Kabupaten Serang wilayah timur dan Kabupaten Tangerang yang dilakukan sebelumnya.
Penulis: Redaksi