-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


Iklan

Indeks Berita

Kecamatan Cikande Laksanakan HUT RI Ke-77 Di Lapangan SMPN 1 Cikande

Rabu, 17 Agustus 2022 | 11.53 WIB Last Updated 2022-08-17T04:53:54Z




KAB.SERANG,Tren5.co.id - Dalam rangka memperingati HUT RI ke 77 Tahun Pemerintah Kecamatan Cikande Laksanakan Upacara HUT RI Ke 77 di Lapangan SMPN 1 Cikande, Rabu (17/08/22).


Hadir dalam Acara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77, Camat Cikande beserta Jajarannya, PolPp Kecamatan Cikande, Anggota Koramil Cikande, Anggota Polsek Cikande, Kepala Desa Se-Kecamatan Cikande beserta BPD, Karang Taruna, PKK, beserta tamu Undangan Lainnya.


 Camat Cikande Mochammad Agus, S.Sos, M.Si yang memimpin langsung Upacara HUT RI Ke-77 Menyampaikan, Dengan Memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77, Saya berharap semoga kita semua dapat lebih meningkatkan jiwa patriotisme dan Nasionalisme kepada tanah air tercinta, lebih meningkatkan semangat untuk maju dalam kebersamaan dan gotong royong,





" saya tekankan bahwa semangat Nasionalisme sangat lah penting, Karna jiwa Nasionalisme dapat membentuk  Kesadaran dan Kesetiaan terhadap bangsa dan Negara tanpa memandang Suku, Ras, Dan Agama," Jelas Camat Cikande Mochamad Agus S.Sos, M.Si.


Dayari Ketua APDESI Kecamatan Cikande menambahkan, Hari ini Kita Laksanakan Upacara HUT kemerdekaan RI Ke-77 secara sederhana namun penuh dengan jiwa patriotisme dan Nasionalisme kepada tanah air tercinta.


Upacara HUT RI Ke-77 berjalan sukses dan tetap mematuhi protokol kesehatan.


(Agung)