-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


Iklan

Indeks Berita

BPPKB DPRT Tambak Berbagi Takjil Bagi Penguna Jalan di Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriyah

Minggu, 09 April 2023 | 17.45 WIB Last Updated 2023-04-09T10:47:43Z

 



KAB.SERANG, Tren5.co.id - Indah nya Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriyah BPPKB DPAC (Badan Pembina Potensi Keluarga Banten Dewan Perwakilan Anak Cabang )Kecamatan Kibin mendampingi DPRT (Dewan Perwakilan Ranting) Tambak Mengadakan Acara berbagi Takjil, Minggu 09 April 2023.


Pembagian Takjil berlokasi di depan Sekretariat DPRT Tambak beralamat jalan raya tambak Desa Kibin, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang -Banten dihadiri Ketua DPAC E.Sutisna dan Ketua DPRT Tambak A.Mul berserta seluruh jajaran.


A.Mul  dalam acara pertemuan pembagian takjil untuk penguna jalan mengatakan, Berbagi rezeki di bulan suci Ramadan ini adalah sesuatu yang indah, seperti hari ini kita bersama teman-teman berbagi Takjil, Ucapnya.




Masih dengan A.Mul, Alhamdulillah semua berjalan lancar dan habis, dimana acara ini juga didampingi Ketua DPAC Kibin, Terimakasih Ketua DPAC, imbuhnya.


Lanjut A.Mul, Semoga tahun-tahun berikutnya lebih meriah dalam kegiatan bagi-bagi takjil dan Semoga DPRT Tambak kedepannya lebih solid dalam segala bidang serta selalu di banggakan warga tambak dan masyarakat luas lainnya,tutupnya.


Ditempat sama ketua DPAC Kibin Sutisna mengatakan, Saya sangat bangga dengan kegiatan yang positif dilakukan ketua DPRT Tambak berbagi Takjil dibulan Suci Ramadhan 1444 Hijriyah, paparnya.


Salah penguna jalan yang menerima takjil,sebut saja Ijah berkata " Berbagi Takjil oleh BPPKB DPRT Tambak sangat membantu penguna jalan seperti saya, dan juga mungkin untuk yang lain juga, Terimakasih BPPKB DPRT Tambak, Sukses selalu, terangnya.



(*/ Yonki)