-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


Iklan

Indeks Berita

KNPI Sepatan, Bersama Ovi Merch dan ASN Mengelar Pelatihan Teknik dan Kewirausahaan Sablon

Senin, 23 Oktober 2023 | 00.30 WIB Last Updated 2023-10-22T17:30:08Z


Tangerang, -- Pelatihan Teknik dan Kewirausahaan Sablon di Teras Rumah Dinas Camat Sepatan, Kabupaten Tangerang digelar Dewan Pengurus Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sepatan, bersama Ovi Merch dan ASN (Akademi Sablon Nusantara). 


Kegiatan yang diikuti oleh puluhan peserta baik dari wilayah setempat maupun dari luar daerah yang bertujuan untuk menciptakan entrepreneur muda yang andal di dunia persablonan, dimulai tanggal 21 sampai 22 Oktober 2023.


Maksud dan tujuan dalam pelaksanaan pelatihan untuk memberikan edukasi keahlian dan wawasan di dunia sablon, selain itu, juga untuk membuka lapangan pekerjaan, jelas Ketua DPK KNPI Kecamatan Sepatan Ade Muslihat yang akrab disapa Godel. 


Lanjut Ade Muslihat, Pelatihan ini dengan tujuan, agar penggiat sablon, mulai dari pemula hingga mahir dapat mengetahui teknik tata cara penyablonan yang sesuai dengan standar operasional prosedur, ucapnya. 


Hal yang senada juga disampaikan Bendahara DPK KNPI Kecamatan Sepatan Pungki Ari Wibowo, Dari 20 peserta yang ikut pelatihan, berasal dari Bogor, Depok, Serang dan kabupaten tangerang, imbuhnya. 


"Saya berharap, kepada para peserta yang telah mengikuti pelatihan dapat membuka serta membesarkan usahanya di bidang sablon, dan dapat menjadi inspirasi, dan menciptakan enterpreuner muda yang andal dibidang sablon khususnya wilayah Kecamatan Sepatan" kata Pungki Ari wibowo


Selain Pelatihan Teknik dan Kewirausahaan Sablon. Selanjutnya, kami akan menindaklanjuti hasil kegiatan pelatihan ini, dengan mempersiapkan kegiatan digital marketing yang menjadi sambungan dari prosesi kegiatan KNPI Sepatan" pungkasnya.


Opi salah satu pengiat sablon mengatakan, kami sangat terbantu dengan adanya pelatihan tersebut, karena menurutnya teknik sablon yang sulit dan membutuhkan waktu lama, namun kini bisa sederhana dan mudah untuk dikerjakan, ujarnya. 


Tambah Opi,  Karena banyak sekali, teknik-teknik yang saya dapatkan dari pelatihan ini, seperti, teknik separasi dan pisah warna, semoga ini bisa menghasilkan produk yang berkualitas dan berdaya saing dikanca nasional" tutupnya. (*/Red)