-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


Iklan

Indeks Berita

HUT PERPUGAMA Kedua Tahun 2024 Mengusung Tema “Guyub Bersama Dalam PERPUGAMA”.

Senin, 14 Oktober 2024 | 13.17 WIB Last Updated 2024-10-14T06:25:18Z


Jakarta, – Perkumpulan Purna Bakti Pegawai Mahkamah Agung Republik Indonesia (PERPUGAMA) mengadakan HUT ke 2 di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara, Minggu (13/10/2024).


Pada perayaan di hari ke 2 dihadiri ketua Mahkamah Agung Syarifuddin, dan pejabat ekselon juga tamu undangan para purna bakti pegawai Mahkamah Agung Republik Indonesia.


Syarifuddin yang datang disambut ketua umum Perpugama H. Dharsyi Akib,SH.MH dengan diberi pengalungan cukin selendang dan juga ketua Persatuan Purna Hakim Indonesia (PERPAHI) Mohammad Saleh di sambut dengan yang sama.


Pada perayan tahun ini Perpugama memberi tema “Guyub Bersama Dalam Perpugama”.


Diwaktu sama Dharsyi Akib menyampaikan sambutan, dia berterima kasih kepada ketua MA dan pejabat Eselon MA serta tamu undangan dan anggota purna bakti.


Dharsyi juga membeberkan kegiatan yang telah dilakukan oleh Perpugama yang dia nahkodai.


” Dari program progam yang telah kami lakukan, Allhamdulillah sudah adanya penyediaan mobil ambulance, hal ini untuk memudahkan anggota yang membutuhkan untuk tidak ada penyewaan, kemudian adanya simpan pinjam, Dan pada Idul Adha diberikan hewan qurban dan lainnya,” beber Dharsyi Akib.


Perpugama yang berusia 2 tahun, kata Dharsyi akan terus menjalin hubungan silahturahmi dan membuat program sosial.


” Perpugama yang berusia 2 tahun ini, kami terus akan menjalin silahturahmi dengan baik sesama purna bakti pegawai Mahkamah Agung, karena wadah yang bisa kita berkumpul dan rasa semangat yang tinggi di usia purna,” tandas Dharsyi Akib.


” Untuk itu di hari ulang tahun ke dua kami bertema Guyub Bersama Dalam Perpugama” tandasnya.


Sesuai tema yang ditulis ketua MA Prof.Dr.HM Syarifuddin,SH.MH menyampaikan sambutan, Perpugama wadah silahturahmi para purna bakti pegawai Mahkamah Agung yang telah memberikan kegiatan yang baik.


” Tadi dari sambutan ketua umum Perpugama, dimana kegiatan Perpugama banyak menghasilkan kegiatan sosial sesama anggota bahkan dengan yang lain,” kata Syarifuddin.


Adapun kegiatan yang disebutkan pengadaan mobil ambulance, adanya simpan pinjam, mengadakan ibadah pemberian hewan qurban pada Idul Adha dan bantuan lain.


Tambah Syarifuddin, Dia sangat mendukung pada Perpugama yang telah memberikan wadah silahturahmi sesama purna bakti.


” Tentunya saya sangat mendukung dengan adanya Perpugama, karena program program yang baik, bahkan bisa mempertemukan ikatan silahturahmi, selain itu akan memperpanjang umur dan rasa semangat kepada anggota meski sudah purna,” ujarnya.


Tidak terlepas sambutannya, Syarifuddin memberikan semangat dengan mengajak anggota perpugama menyuarakan yel yel, ” Perpugama Jaya, Keluarga Bahagia”.


Disela acara HUT Perpugama, ratusan anak yatim mendapat santunan dari kegiatan itu.


Penulis: Distributor Rilis