Tangerang, -- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Soma Atmaja beserta jajaran melakukan Tarawih Keliling (Tarling) di Masjid Al Barokah Kampung Ranca Balong RT 11 RW 06 Desa Cisoka Kecamatan Cisoka Kabupaten Tangerang , Rabu Malam 12 / 3 / 2024.
Drs.H.Soma Atmaja, M.Si ,pada kesempatan ini menyampaikan “Saya beserta tim dari pemerintah kabupaten Tangerang memulai Tarawih Keliling, begitu juga dengan tim yang lain yang dibawah kepemimpinan Bupati, Wakil Bupati Tangerang dan beberapa tim yang lain malam ini bergerak keseluruhan penjuru Kabupaten Tangerang di seluruh kecamatan.
Lanjut ,Soma Atmaja, Hari ini saya mendapat tugas di kecamatan Cisoka Masjid Al Barokah desa Cisoka , Alhamdulillah kita mulai taraweh keliling ini sebagai sebuah sarana silaturahmi agar mendekatkan diri dengan masyarakat," tuturnya.
Soma Atmaja menambahkan, terkait kegiatan religius pemerintah Kabupaten Tangerang akan membangun asrama pondok pesantren khususnya bagi pesantren-pesantren salafi, yang akan di mulai tahun ini 2025, mungkin tahun ini kita akan bangun ±50 pondok pesantren di setiap kecamatan, begitupun selanjutnya di tahun-tahun yang akan datang.
Kemudian ada juga program beasiswa, baik dari jenjang kuliah sampai dengan sekolah gratis tingkat sekolah dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) swasta ini merupakan program 100 hari kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Tangerang secara bertahap, sampai kita evaluasi kedepannya seperti apa, bisa jadi tambah banyak juga program yang kita gagas ini kebutuhannya, imbaunya.
Harapan Pemerintah Kabupaten Tangerang khususnya Bupati dan Wakil Bupati Tangerang dalam berkehidupan beragama untuk selalu terjaga karena semua agama di Tangerang ini ada, serta bermacam-macam suku bangsa juga ada, di ibaratkan Tangerang ini adalah Indonesia kecil karena bagian dari pemerintah pusat, mudah-mudahan dengan program ini insya Allah rasa itu selalu terjalin, saling menghormati antar umat beragama baik agama yang satu maupun dengan yang lainnya.
Secara simbolis Pemerintah Kabupaten Tangerang menyalurkan bantuan program pemerintah kabupaten berupa bantuan tunai sebanyak Rp.20 juta untuk pembangunan masjid Al Barokah Kampung Ranca Balong RT 11 RW 06 Desa Cisoka Kecamatan Cisoka Kabupaten Tangerang.
Ditempat yang sama Camat Cisoka Sumartono , mengucapkan banyak terimakasih serta apresiasi terhadap pemerintah Kabupaten Tangerang yang telah melaksanakan program taraweh keliling ini, mudah-mudahan baik pemerintah kecamatan, masyarakat yang ada di kecamatan Cisoka senantiasa selalu menjaga kondusifitas dan menjalankan ibadah puasa Ramadhan dengan tenang.
“Sebagaimana atas program-program 100 hari kepemimpinan pak bupati dan ibu wakil bupati, kita selalu menjunjung tinggi nilai-nilai keberagaman antar suku, agama, ras yang ada di wilayah kecamatan Cisoka ," tutupnya..
Pada Kesempatan ini Kepala Desa Cisoka Satura , disini tak lupa juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Tangerang yang dalam hal ini di wakili oleh Sekda H.Soma Atmaja dan para jajaran Tim 3 Tarling Kabupaten Tangerang , Alhmdulilah hari ini yang telah datang ke desa Cisoka untuk membetikan bantuan ke DKM Al Barokah semoga kedepanya ini menjadi barokah buat kita semua, " imbau Satura.
Ketua DKM Al Barokah Kampung Ranca Balong desa Cisoka Kecamatan Cisoka Kabupaten Tangerang Usrad M. Rohpii pada kesempatan ini mengucapkan terima kasih kepada Bupati Tangerang yang di wakili oleh Sekda H. Soma dan beserta Tim 3 yang telah datang ke Masjid Al Barokah desa Cisoka dalam rangka Tarawih Keliling ( Tarling ) ke semua Masjd Masjid yang ada di Kabupaten Tangerang , di akhir mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah di berikan untuk kelanjutan Pembangunan Masjid Al Barokah," imbau Ustad M.Rohpii.
hadir dalam acara tersebut, Kepala Dinas Pertanian dan Ketapang Kabupaten Tangerang, Kepala Bapenda, Kepala Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan, Inspektorat, Sektretaris Dinas Tenaga Kerja, Wakasat pol PP Kabupaten Tangerang, Sekretaris Disperindag Kabupaten Tangerang, Sekertaris Disdik Kabupaten Tangerang , Penyelenggara Zakat Wakaf Kemenag Kabupaten Tangerang, Pengurus MUI Kabupaten Tangerang, Pengurus DMI Kabupaten Tangerang, Pengurus Baznas Kabupaten Tangerang, Kapolsek Cisoka,Danramil Cisoka Ketua APDESI Kecamatan Cisoka , Kepala Desa Cisoka , Unsur Muspicam Kecamatan Cisoka dan beserta seluruh jajaran.
Penulis: Acong